Tahukah Anda bahwa foto asli produk dapat membantu mengurangi komplain pada toko online Anda?
Sebagai seorang penjual online, tentunya kita menginginkan agar produk yang kita jual tidak dikomplain atau bahkan dikembalikan oleh pembeli (retur). Namun, kenyataannya komplain dan retur selalu terjadi. Berikut adalah tips dan trik untuk mengurangi komplain dan retur dari pembeli pada toko online Anda :
- Foto Asli Produk
Seringkali penjual memajang foto yang diambilnya dari website atau suppliernya. Alhasil, gambar dengan produk asli memiliki perbedaan. Oleh sebab itu, penjual disarankan untuk tidak mengambil foto dari website lain yang terlalu berbeda dari produk aslinya. Penjual juga disarankan untuk mengambil gambar dengan resolusi dan pencahayaan yang baik. Karena kedua hal tersebut akan membuat pelanggan dapat melihat kualitas produk yang sebenarnya. Karena sering kali, masalah resolusi dan pencahayaan membuat produk terlihat berbeda.
- Deskripsi Produk yang Spesifik
Dalam proses jual-beli online, pembeli membeli tanpa melihat produk secara langsung. Hal ini menyebabkan, pembeli sangat bergantung kepada deskripsi produk yang disediakan oleh penjual. Terkadang pembeli tidak menanyakan terlebih dahulu kelengkapan dari produk yang dibelinya dan beranggapan bahwa kelengkapan barang tersebut sudah ada. Pada akhirnya, hal ini akan berujung pada komplain dan retur barang. Oleh sebab itu, penjual disarankan untuk menyediakan deskripsi produk secara spesifik. Tidak hanya spesifik, deskripsi yang tidak melebihkan atau mengurangi fitur dan kualitas produk akan menghindarkan penjual dari retur barang.
- Panduan Penggunaan Produk
Retur dan komplain juga sering terjadi karena pembeli tidak mengerti cara penggunaan barang. Misalnya, produk yang dibeli merupakan produk yang perlu dirakit sendiri, namun penjelasan dalam box produk kurang jelas. Hal ini dapat menyebabkan pembeli merasa bahwa produk tidak sesuai, bahkan menganggap bahwa produk tidak lengkap karena ketidaktahuannya. Oleh karena itu, panduan penggunaan oleh penjual akan mengurangi komplain barang. Bila penjual adalah gold merchant, Anda dapat mengupload video cara penggunaan barang yang akan sangat membantu pembeli.
- Melakukan Pengecekan Akhir
Retur paling sering terjadi karena produk rusak ataupun kesalahan pengiriman. Oleh karena itu, melakukan pengecekan sebelum pengiriman sangat penting untuk menghindari komplain. Pengecekan bukan hanya pada produk saja, namun juga pada packaging atau pengemasan produk karena kerusakan sering terjadi selama pengiriman barang. Pengecekan terakhir terhadap produk dan packaging akan menghindarkan kerusakan selama pengiriman dan kesalahan mengirim barang
Sumber : snap36, chargebacks911, Dini Anindita
0 komentar:
Post a Comment
Seluruh gambar, artikel ataupun video yang ada di blog ini terkadang berasal dari berbagai sumber.
Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut.
Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami.